Thursday, August 25, 2016

Tips Mencuci Batik Sutra



Dalam dunia fesyen, batik telah begitu melekat di hati masyarakat Indonesia. Warisan budaya Tanah Air itu kini banyak tersedia dengan berbagai teknik pembuatan.
Kendati demikian, masih banyak orang yang tidak mengetahui bagaimana cara mencuci dan merawat batik dengan baik dan benar. Padahal cara tersebut perlu diketahui agar batik yang Anda punya tetap terjaga corak dan warnanya. Seperti cara mencuci kain batik berbahan sutra, yang memerlukan perawatan yang lebih hati-hati dibandingkan batik biasa.
Menurut perancang busana, Ivan Gunawan bahwa mencuci batik sutra motif cetak dapat dilakukan beberapa cara, yakni dengan cara tradisional dengan dikucek-kucek. Kemudian, jangan sekali-kali Anda menggunakan deterjen yang mengandung bahan-bahan kimia bersifat keras karena akan mengikis kain dan corak batiknya.
"Untuk mencuci batik sebaiknya hindari menggunakan mesin cuci, lakukan saja cara tradisional dengan dikucek-kucek secara lembut. Jangan pakai deterjen juga, tapi pilih saja lerak atau sabun yang khusus untuk mencuci batik," ujar Ivan kepada VIVA.co.id, Minggu, 21 Agustus 2016.
Dia menambahkan bahwa ada alternatif lain selain lerak, yakni dengan menggunakan sampo atau sabun mandi. Itu karena kandungan bahan kimianya lebih rendah daripada deterjen sehingga aman untuk batik.
Setelah dicuci, Anda juga tidak boleh memeras kain batik sutra jangan terlalu keras. Anda bisa mengibasnya sebelum dijemur. Terakhir, hindari menjemur di bawah terik matahari secara langsung karena membuat warna batik cepat pudar.


FB : Griya Batik Mas, Instagram : tokobatikmas, kainbatikmas, batikulismas

No comments:

Post a Comment

Be Someone Who Seeks Comfort And Style