Monday, February 9, 2015

Terjun ke Dunia Batik

tokobatikmas.com

SETELAH berhasil menjadi juara II lomba desain batik, kategori pelajar yang diselenggarakan Pemkot Pekalongan beberapa waktu lalu, Sera Syarifah Rahmania bertekad terjun dalam bisnis batik. Walaupun sebelumnya orang tuanya tidak mengizinkan untuk menekuni usaha bidang perbatikan.
“Awalnya orang tua tidak setuju, Mungkin karena kakak saya sudah mengambil kuliah dengan jurusan yang berhubungan batik, hingga saya diarahkan untuk mengambil jurusan yang beda. Saya disuruh untuk lebih belajar di bidang kuliner, tapi setelah jadi juara II lomba desain batik, mereka mendukung,” akui Siswi SMA Negeri 1 Pekalongan
Sera begitu ia sering disapa mengatakan, bahwa lomba batik yang diadakan oleh Pemkot Pekalongan beberapa waktu lalu tersebut memang telah lama ia tunggu-tunggu. Oleh karena itu, saat mendengar akan ada lomba, dia langsung mempersiapkan diri. Kemudian mencari inspiras melalui internet.
“Alhamdulillah hasilnya lumayan bagus, walau hanya dapat juara 2, namun hal tersebut cukup membuat orang tua saya yakin untuk mengijinkan anaknya berada di jalur yang sama seperti mamah dan kakaknya, yaitu batik,”.
Selain berhasil mendapatkan juara 2 lomba desain batik tingkat Pekalongan kategori pelajar. Gadis yang lahir pada 24 November 1997 tersebut juga pernah meraih pengahargaan sebagai juara harapan II lomba Duta Wisata Kota Pekalongan.
“Saya tidak ingin menyerah begitu saja. Akan saya lakukan semaksimal mungkin apa yang saya suka, dan kiranya bermanfaat dan tidak merugikan orang lain. Itulah motto yang selalu saya pegang dalam berkarya,”

No comments:

Post a Comment

Be Someone Who Seeks Comfort And Style