Seperti di tuturkan di situs resmi SBY, agenda Presiden SBY pagi ini adalah meninjau proses belajar mengajar di SMP Negeri 1 Kuningan, dilanjutkan dengan penanaman pohon di Area Perkantoran Pemerintah Daerah Kabupaten Kuningan. Presiden SBY akan didampingi oleh Gubernur Jabar Ahmad Heryawan.
Setelah itu, SBY meninjau PT. Galih Estetika Kuningan, Kecamatan Cilimus, Kabupaten Kuningan. Kunjungan kerja ke Jabar diakhiri dengan bertolak ke Cirebon untuk kemudian meneruskan safari ke daerah menuju Pekalongan.
Diperkirakan KA Luar Biasa yang membawa Presiden dan Ibu Negara beserta rombongan menteri akan tiba di Stasiun Pekalongan, Jawa Tengah, pukul 16.00 WIB. Perjalanan dengan KLB dari Stasiun KA Kejaksaan Cirebon ini memakan waktu sekitar 2 jam dan 14 menit.
Pagi ini Kuningan cukup dingin dengan temperatur berkisar 20-24 derajat Celcius.
Menyertai Presiden SBY pada kesempatan ini, antara lain, Menko Perekonomian Hatta Rajasa, Menko Kesra Agung Laksono, Mensesneg Sudi Silalahi, Menparekraf Mari Elka Pangestu, Menkes Nafsiah Mboi, Mendikbud Mohammad Nuh, Menag Suryadharma Ali, Menteri Koperasi dan UKM Syarief Hasan, dan Menhut Zulkilfli Hasan. (yor)
No comments:
Post a Comment